Jumat, 24 Januari 2014

[Slovakia] Devin Castle In Bratislava



I love castles so much! Melalui kartu pos yang dikirimkan oleh Adriana ini saya akan mengajak pembaca blog ini untuk mengenal sebuah kastil indah yang berada di kota Bratislava, Slovakia. Kastil Devin namanya. Kastil ini berada di puncak tebing di atas ketinggian 212 meter tepat di jalur pertemuan Sungai Danube dan Sungai Morava menjadikan posisinya yang sangat strategis dan ideal sebagai benteng pertahanan.

Keberadaan kastil ini penting untuk mengontrol rute perdagangan di sepanjang sungai Danube yang juga merupakan salah satu bagian dari Amber Road. Sejarah mencatat Kastil Devin pertama kali disebutkan dalam sumber tertulis di tahun 864 Masehi. Baru pada abad ke-13, kastil batu dibangun untuk melindungi perbatasan barat kerajaan Hungaria yang keberadaannya terdukomentasikan pada tahun 1271.

Pada tahun 1323 Kastil Devin dikuasai oleh Raja Charles I dari Hungaria. Sejarah panjang mencatat kastil ini sempat diambil alih oleh beberapa raja hingga kemudian di tahun 1444, Raja Frederick IV dari Jerman berhasil menduduki kastil namun sesudahnya diserahkan kepada Ladislaus II Garay di tahun 1450. Salah satu bagian yang menarik dari kasil ini adalah menara kecil yang keberadaannya terpisah dari kastil utama yang kini dikenal dengan sebutan Maiden Tower.

Saya suka sekali kartu pos ini :) Adriana juga berbaik hati memberikan beberapa prangko yang keren. Perangko kiri atas bergambar Vianoce atau hari Natal. Perangko kiri bawah memperlihatkan Peminovce yakni sebuah gereja yang dibangun di koloni Peminovce yang kini tidak digunakan lagi sejak 12 abad yang lalu. Yang terakhir adalah perangko bawah kanan adalah gambar Svätuše yang merupakan sebuah desa dan kota di Kabupaten Trebišov di Košice Region of Slovakia selatan-timur. Adriana, sekali lagi saya ucapkan terima kasih banyak ya :) Mockrát vám ďakujem za vašu láskavosť ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar