Selasa, 11 Maret 2014

[Saint Martin] The Friendly Island



Saint Martin adalah sebuah pulau yang berada di timur laut Karibia. Tepatnya sekitar 300 km arah timur dari Puerto Rico. Pulau seluas 87 kilometer persegi ini 'dimiliki' oleh dua negara yakni Perancis dan Belanda dengan perbandingan wilayah 60 : 40. Karena itulah pulau ini dijuluki "The Friendly Island" karena kepemilikannya dikuasai oleh Perancis di bagian utara (terdiri dari Colletivite de Saint-Martin) dan sisanya merupakan negara konstituen bentukan Kerajaan Belanda (Sint Maarten).

Secara kolektif, dua wilayah yang dikenal dengan nama "Saint Martin/Sint Maarten" ini memiliki bandara yang dikenal dengan nama Princess Juliana International Airport. Bandara ini terkenal dengan landasan pacu pesawat yang sangat dekat dengan pantai yang ada di sana. Seperti yang terlihat di kartu pos bahwa pesawat terlihat terbang rendah menuju landasan pacu. Coba saksikan video ini :)


Kota-kota utama yang ada di Saint Martin antara lain Philipsburg (sisi Belanda) dan Marigot (sisi Perancis). Sisi Belanda lebih padat penduduknya. Puncak tertinggi adalah bukit Pic Paradis (424 meter) di tengah rantai hill (di sisi Perancis). Di sini juga terdapat lembah dimana banyak pemukiman penduduk berada. Pulau ini memiliki iklim monsoon tropis. Saya mendapatkan kartu pos ini dari Sherona yang tinggal di Saint Martin :) selain itu Sherona juga mengirimi saya kartu pos asal Saint Barthelemy. Kartu pos-kartu pos ini dikirimkan dalam sebuah amplop yang sangat bagus. Thank you so much Sherona for all these beautiful postcards :)



Ini adalah mini kartu yang dikirimkan Sherona dalam amplop yang sama. Berisikan ucapan selamat tahun baru :) nah yang di bawah ini adalah amplopnya. Keren! Prangko di sebelah kanan memperlihatkan Jacques Baumel (6 Maret 1918 - 17 Februari 2006) yang merupakan politikus Perancis yang memimpin gerakan Gaullist dan pernah menjadi wakil, senator, sekretarus negara dan walikota Rueil-Malmaison.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar