Selasa, 11 Maret 2014

[Trinidad and Tobago] President's House



Trinidad and Tobago adalah sebuah negara pulau di lepas pantai ujung utara Amerika Selatan. Negara yang terdiri dari dua pulau utama, Trinidad dan Tobago ini terbagi lagi dalam sembilan wilayah. Sangre Grande adalah wilayah terbesar dari negara tersebut. Pulau Trinidad adalah koloni Spanyol sejak kedatangan Christopher Columbus pada tahun 1498 dengan kapitulasi Gubernur Spanyol, Don Jose Maria Chacon pada kedatangan armada Inggris diantara 18 kapal perang pada tanggal 18 Februari 1797.

Selama satu priode, pulau Tobagi berpindah tangan antara Spanyol, Inggris, Perancis dan Belanda. Trinidad dan Tobago tetap terpisah sampai tahun 1889 yang kemudian pada tahun 1802 negara ini diserahkan ke Inggris di bawah Perjanjian Amiens. Negara ini memperoleh kemerdekaan penuh pada tahun 1962 dan menjadi negara republik tahun 1976. Perekonomian negara ini sangat bergantung pada industri, minyak bumi dan juga petrokimia. Trinidad and Tobago dikenal dengan berbagai karnavalnya dan merupakan tempat kelahiran steelpan, limbo, dan gaya musik calypso, Soca dan chutney.

Gambar bangunan yang ada di kartu pos ini adalah President's House atau Kediaman Presiden yang terletak di sebelah Kebun Raya di Port of Spain, Pulau Trinidad. Rumah ini dibangun pada tahun 1876. Sebelum ini, di lokasi yang sama terdapat bangunan bernama The Cottage digunakan sebagai kediaman tinggal Gubernur dari tahun 1867. Bangunan bergaya Italia ini terus digunakan sampai 30 April 1958. Ketika Trinidad and Tobago meraih kemerdekaan, rumah Gubernur ini kemudian ditunjuk sebagai kediaman Presiden Trinidad and Tobago. Kantor presiden sendiri terletak di bangunan terpisah yang masih berada di area yang sama. 

Coba perhatikan bangunan moderen yang ada di prangkonya. Itu adalah National Library Building Port of Spain yang terletak di sudut Hart and Abercromby Streets yang merupakan perpustakaan terintegrasi dengan pusat layanan informasi di Trinidad and Tobago. Bangunan ini terletak di sebelah bangunan bersejarah The Old Fire Bridge Station berdampingan dengan dua landmark lain yakni Red House dan Trinity Cathedral Kudus. Kartu pos yang keren, Nalini. Thank you so much for this nice postcard and also for awesome stamp ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar