Senin, 03 Februari 2014

[Indonesia] The Traditional Cattleman in Gadingkulon



Gadingkulon adalah nama sebuah desa yang berada di kecamatan Dau, kabupaten Malang, Jawa Timur. Desa ini memiliki 3 dusun. Yakni dusun Krajan, dusun Sempu dan dusun Princi. Salah satu daya tarik utama desa Gadingkulon yakni keberadaan wisata hortikultura yang meliputi pengelolaan lahan jeruk, pengelolaan air terjun (Air Terjun Parang Tejo) di tengah hutan negara, sistem terasering, pembibitan tanaman dan warung organik yang dikelola langsung dari lahan warga.

Rata-rata pencaharian masyarakat desa Gadingkulon adalah petani dan peternak. Nah, gambar yang ada di kartu pos ini memperlihatkan aktivitas keseharian peternak sapi yang tengah memandikan sapinya di kali. Di sisi lain kartu pos terdapat prangko bergambar Galileo Galilei, seorang astronom, filsuf, fisikawan yang memiliki peran besar dalam revolusi ilmiah. Mbak Dewi, ini kartu yang keren abis! Makasih ya :) Harusnya kartu pos seperti ini sudah cocok dijual secara luas. Sungguh :) Semoga suatu hari saya bisa berwisata ke Malang. Amin ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar