Jumat, 21 Februari 2014

[Ukraine] Saint Sophia's Cathedral



Katedral Saint Sophia adalah katedral yang terdapat di kota metropolis Kiev, ibukota Ukraina. Katedral ini merupakan salah satu landmark kota yang paling dikenal dan dibangun  dalam rentang waktu yang sangat lama yakni antara tahun 1037 sd 1299. Di Ukraina sendiri, katedral ini dikenal sebagai Sobor Sviatovi Sofiyi. Komplek katedral ini merupakan komponen utama dan museum dari National Preserve "Sophia Kiev" yang merupakan lembaga negara yang bertanggung jawab untuk pelestarian kompleks Katerdral serta tempat bersejarah lainnya yang ada di Ukraina.

Nama katedral ini sudah ada sejak abad ke-6 yakni diambil dari nama Hagia Sophia di katedral Konstantinopel. Arti nama itu sendiri yakni 'Kebijaksanaan Suci'. Menurut sebuah teori yang berkembang, dulunya katedral ini dibangun menggunakan kayu ek lalu diganti oleh Yaroslav I si Bijaksana menjadi batu sebagai tanda terima kasih kepada warga Novgorod yang telah memabantunya mengamankan tahta Kievan di tahun 1019.

Katedral ini menjadi salah satu situs yang dilindungi oleh UNESCO. Selain itu, katedral ini juga termasuk dalam 7 Wonders of Ukraine. Prangkonya memperlihatkan beberapa jenis tumbuhan namun saya tidak bisa mendapatkan informasi karena prangko tersebut ditulis dalam bahasa Ukraina. Saya paling suka kartu pos bergambar bangunan unik seperti ini. Terima kasih banyak Jane atas kartu pos yang keren ini :)

Велике вам спасибі за цей прекрасний листівки, Jane :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar